Powered By Blogger

Saturday, January 15, 2011

BUDAYA HIDUP SEHAT

Sudah sedari dulu semua orang mencanangkan pola hidup sehat dalam diri mereka masing-masing. Tetapi pola hidup sehat itu semakin hari semakin mereka (dan saya pun) melupakannya. Apasih keuntungan hidup yang sehat? Berikut ini beberapa keuntungan dari budaya hidup sehat menurut saya:
  • terhindar dari berbagai penyakit (apalagi makin modernnya zaman, penyakitpun semakin aneh-aneh)
  • dengan terhindar dari penyakit kita juga menghemat biaya perawatan kesehatan pastinya, dan uangnya dapat dialokasikan untuk keperluan lain
  • dapat melakukan aktifitas sehari-hari dengan baik dan lancar seperti dalam kuliah atau pekerjaan
  • hidup lebih terasa damai, nyaman dan tentram
Menciptakan dan menjaga budaya hidup dehat tidak sulit menurut saya. Berikut ini budaya hidup sehat yang saya terapkan dalam kehidupan sehari-hari:
  • jangan lupa sarapan. Karena dengan sarapan setiap hari kita juga mendapatkan energi yang cukup untuk memulai aktifitas
  • makan siang yang berkualitas gizi yang baik. Tidak usah mencari makan siang yang mahal di restoran mewah. Makan makanan yang murah juga memiliki gizi yang baik, asal kita juga pintar-pintar dalam memilihnya
  • makan malam disertai dengan minum susu
  • makan makanan 4 sehat 5 sempurna
  • mencuci tangan sebelum dan sesudah makan, setelah beraktifitas
  • rajin membersihkan lingkungan
Saya rasa tidaklah sulit untuk menciptakan dan menerapkan budaya hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari, asal kita mau berkomitmen terhadap diri sendiri akan keuntungan dari budaya hidup sehat ini. Semoga bermanfaat!

No comments:

Post a Comment